Media Gathering Semarang | Midea Indonesia

Media Gathering Semarang

Memperkuat Hubungan Baik dengan Media Melalui Media Gathering di Semarang.

SEMARANG - Midea Indonesia, produsen dan brand peralatan elektronik rumah tangga terkemuka di dunia melakukan Media Gathering dengan mengajak para awak media lokal dan nasional di Semarang bertempat di Openaire Restaurant, Jumat (15/9). Kegiatan Media Gathering ini sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi dan hubungan baik antara Midea Indonesia dan Media.Berbagai informasi terkait dengan Midea Indonesia perusahaan elektronik terkemuka yang sudah menjadi bagian dari Midea Indonesia, akan dijelaskan dalam Media Gathering kali ini.

"Media merupakan salah satu partner penting dalam ekosistem bisnis kami di Indonesia. Melalui media, informasi mengenai perkembangan bisnis, promo campaign, launching product, brand awareness Midea dan publikasi lainnya dapat tersalurkan dengan baik. Sehingga, penting bagi kami untuk bersilaturahmi dengan perusahaan media di Semarang yang merupakan salah satu kota yang berkontribusi positif bagi bisnis Midea Indonesia," ujar Indra Syarifudin , Branch Manager Semarang of Midea Indonesia

Di Tanah Air, Midea Indonesia telah menjadi brand elektronik terkemuka yang telah dipercaya masyarakat dan dapat diandalkan dengan berbagai produk yang dipasarkan. Seperti AC, Kulkas, Mesin Cuci hingga Small Home Appliances (Air cooler, Water heater, Air Fryer, Electric Fan, Induction Cooker, and Vacuum Cleaner).

Midea Indonesia dalam Media Gathering ini juga menyampaikan soal kampanye terbarunya dan perpanjangan kontrak kerjasama dengan klub besar Eropa yang berlaga di Premiere League, Manchester City hingga 2026 mendatang.

Bahkan, mulai tahun ini Midea juga memberikan kejutan spesial kepada konsumen dengan menjadikan bintang Manchester City, Erling Haaland sebagai Global Brand Ambassador. Ini adalah bentuk kerjasama terbaru antara Midea dan Manchester City.

"Untuk merayakan penunjukan Erling Haaland sebagai Brand Ambassador, Midea dan Manchester City meluncurkan campaign "Buy Win Fly". Program ini mengajak konsumen yang beruntung untuk liburan ke Manchester, Inggris," ungkap Hafizh, Head of Marketing Communication Midea.

Konsumen yang beruntung akan dipilih secara acak untuk tiga (3) pemenang, dimana masing-masing pemenang berhak membawa rekannya satu (1) orang. Jadi, total Midea akan mengundang enam (6) orang untuk liburan ke Manchester, Inggris.

Hafizh, Head of Marketing Communication Midea Indonesia mengatakan, untuk menunjang kampanye ini, Midea juga sedang melakukan aktivitas caravan yang diselenggarakan melalui roadshow di enam (6) kota di Pulau Jawa. Mulai dari Jakarta, Cirebon, Tegal, Semarang, Solo dan Yogyakarta menjadi titik terakhir.

“Saat ini, campaign sedang berlansung di Ufo Elektronik, Semarang pada 15 - 17 September 2023 dan akan dilanjutkan ke tiga (3) kota lainnya. "Aktifitas caravan ini diharapkan bisa menarik minat konsumen terhadap brand Midea itu sendiri dan juga menarik penggemar Manchester City di Indonesia," ungkap Hafizh.

 

Tentang Midea & Midea Group

Midea adalah salah satu dari lebih dari 10 merek dalam Bisnis Smart Home Midea Group.

Midea Group, didirikan pada tahun 1968, adalah perusahaan teknologi tinggi global terkemuka yang menempati peringkat #278 dalam daftar Fortune Global 500 tahun 2023, dan salah satu perusahaan manufaktur peralatan rumah terbesar di dunia yang bisnisnya melampaui peralatan smart home. Pada awal tahun 2021, perusahaan ini menyederhanakan unit intinya menjadi lima pilar bisnis pertumbuhan tinggi untuk membuka jalur pertumbuhan masa depan yang baru: Smart Home, Electro-Mechanical, Building Technologies, Robotics & Automation, dan Digital Innovation.

Semua bisnis Midea Group berusaha untuk satu prinsip: #HumanizingTechnology

Merek Midea percaya dalam menyediakan solusi yang menyenangkan dengan mengadopsi pendekatan yang berorientasi pada konsumen dan pemecahan masalah. Terus berinovasi untuk masa depan, menjelajahi dan menciptakan untuk memenuhi permintaan yang selalu berubah dari konsumen kami – memungkinkan mereka untuk "make yourself at home".

Midea Group memiliki 40 pusat produksi di seluruh dunia dan sekitar 166.000 karyawan di lebih dari 200 negara dan wilayah yang menghasilkan pendapatan tahunan lebih dari USD 51,39 miliar pada tahun 2022. Ke-31 pusat inovasi di seluruh dunia dan komitmen kuat terhadap penelitian dan pengembangan telah menghasilkan lebih dari 80.000 paten yang diberikan hingga saat ini.

www.midea.com

www.midea-group.com